SALAM EDUKASI
Pada kesempatan ini kita akan membahas salah satu profesi yang menantang yaitu reporter. Reporter adalah salah satu jenis jabatan kewartawanan yang bertugas melakukan peliputan berita (news gathering) di lapangan dan melaporkannya kepada publik, baik dalam bentuk tulisan untuk media cetak atau dalam situs berita di internet, ataupun secara lisan, bila laporannya disampaikan melalui media elektronik radio atau televisi. Hasil kerja reporter, baik merupakan naskah tulisan ataupun lisan, umumnya harus melalui penyuntingan redaktur atau produser berita sebelum bisa disiarkan kepada publik.
Menjadi reporter tidak hanya dibutuhkan kerja keras, dikejar deadline, dan kemampuan berbicara kepada orang yang paling sulit diajak bicara sekalipun, tetapi juga dibutuhkan nyali, stamina dan dedikasi yang tinggi.Karena setiap saat siap dikirim ke lokasi yang ekstrim atau berbahaya akibat konflik atau bencana alam.
Berikut beberapa tip menjadi reporter
1. Jadilah pembicara yang fasih (fluent).
Jelas dalam pengucapan dan lancar berbicara adalah merupakan modal utama seorang reporter. Untuk melatih itu semua banyak latihan membaca nyaring (reading aloud) berbagai jenis berita. Dengarkan para reporter terbaik sedang melaporkan berita di lapangan. Kemudian latih dan ikuti cara penyajiannya.
2. Terlihat menawan di kamera (Charismatic)
Anda tidak harus tampil seperti bintang film, tetapi tampil menawan di sini adalah berkharisma dan percaya diri sehingga pemirsa tertarik melihat tayangan anda.
3. Bersikap ramah (gracious)
Seorang reporter dituntut untuk mampu berinteraksi dan mencari berita dari berbagai manusia dengan latar belakang pendidikan dan budaya yang beragam. Membuat orang nyaman dengan anda dan mau berbicara adalah hal penting. Jadi bersikap ramah dan menyenangkan adalah modal penting untuk membuat orang dekat dengan anda dan mau berbicara.
4. Bersikap netral (neutral)
Bersikap tidak memihak salah satu pihak adalah kunci penting sebagai reporter dalam menyajikan berita sehingga tidak menuai ragam kritik dan kecaman.
No comments:
Post a Comment